Makanan
penyubur agar cepat hamil menjadi alternatif yang diambil oleh sebagian
orang, selain dengan mengonsumsi berbagai obat-obatan. Namun, pada
kenyataannya diet serta gaya hidup yang sehat menjadi hal yang utama
untuk mengoptimalkan kesuburan tubuh. Kesuburan juga menjadi peran
penting bagi kesehatan bayi nantinya. Di minggu ke-8 masa kehamilan,
organ kecil dari bayi sudah mulai mengalami pembentukan. Jadi, jika kita
mengonsumsi makanan penyubur supaya cepat hamil yang tepat, maka akan
mempermudah untuk menjaga kesehatan bayi itu sendiri. Untuk itulah, kita
harus memastikan dengan cermat bahwa kita setidaknya mengonsumsi
makanan penyubur setidaknya 120 hari sebelum pembuahan terjadi.
Jangka waktu 120 hari ini dipilih karena kualitas dari sel telur serta sel sperka saat ini adalah cerminan dari yang terjadi dalam hidup kita serta lingkungan sekitar dalam empat bulan sebelumnya. Gambaran kesehatan kita sendiri yakni meliputi tingkat stress, nutrisi, oksigenasi darah, emosi serta faktor lainnya yang akan mempengaruhi kualitas serta kesuburan. Apa yang kita konsumsi akan mempengaruhi tingkat kesuburan serta kesehatan bayi nantinya. Lalu, makanan penyubur apakah yang bisa dikonsumsi agar cepat hamil?
Jangka waktu 120 hari ini dipilih karena kualitas dari sel telur serta sel sperka saat ini adalah cerminan dari yang terjadi dalam hidup kita serta lingkungan sekitar dalam empat bulan sebelumnya. Gambaran kesehatan kita sendiri yakni meliputi tingkat stress, nutrisi, oksigenasi darah, emosi serta faktor lainnya yang akan mempengaruhi kualitas serta kesuburan. Apa yang kita konsumsi akan mempengaruhi tingkat kesuburan serta kesehatan bayi nantinya. Lalu, makanan penyubur apakah yang bisa dikonsumsi agar cepat hamil?
- Gandum utuhSalah satu makanan yang mampu menjadi penyubur agar cepat hamil adalah gandum utuh. Gandum utum ini adalah jenis karbohidrat kompleks yang tentu saja menyehatkan. Selain gandum utuh, ada sejumlah karbohidrat kompleks lain yang juga baik untuk dikonsumsi seperti beras merah, roti gandung, jagung serta havermut karena tidak mempengaruhi insulin dan kadar darah.
- Tanaman yang mengandung proteinSelanjutnya ada kacang, kacang polong dan kacang tanah. Kacang memiliki kadar zat besi tinggi yang baik untuk meningkatkan kesuburan
- Produk olahan susu tinggi lemakTahukah anda bahwa produk susui tinggi kandungan lemak, yoghurt, hingga es krim termasuk dalam kategori makanan penyubur agar cepat hamil? Hal ini dibuktikan dari penelitian di Harvard bahwa wanita yang mengonsumsi makanan ini akan memiliki masalah pembuahan yang lebih minim.
- Buah dan sayuran segarBuah dan sayuran segar juga menjadi makanan penyubur agar cepat hamil yakni sayuran berdaun hijau seperti kale, selada air dan bayam. Sementara buahnya adalah jeruk, alpukat dan stroberi. Makanan jenis ini memiliki kandungan asam folat yang tinggi sehingga dapat meningkatkan produksi sel darah merah, mengembangkan system syaraf yang sehat, mencegah bayi cacat lahir, memproduksi sperma yang sehat dan mencegah penurunan syaraf pada janin
- Memilih makanan dengan kandungan lemak yang baikSelanjutnya pilihlah makanan yang memiliki kandungan asam lemak omega 3, lemak dan lemak tak jenuh. Jenis lemak ini aman untuk dikonsumsi karena mampu meningkatkan sensitivitas insulin dan mengurangi peradangan. Tipe makanan yang baik antara almond, biji labu, alpukat, sarden, salmon, dll.
- Makanan yang mengandung vitamin C tinggiPilihlah makanan yang mengandung vitamin C seperti buah kiwi, jeruk, anggur dan lain-lain karena dapat menambah kesehatan sperma, melepaskan sel telur dari rahim dan meningkatkan pembuahan.
- Sayuran-sayuran yang berpigmenSayuran berpigmen memiliki warna kuning atau merah seperti labu, wortel dan skuas. Makanan ini memiliki kandungan vitamin A yang erat dengan kesuburan.
- NanasNanas memiliki kandungan mineral seperti mangan. Mangan sendiri adalah enzim aktif yang ada di dalam tubuh yang dapat memicu produksi hormone reproduksi yang bervariasi. Seseorang yang memilik kadar mangan yang rendah seringkali dianggap mengalami kesulitan pada pembuahan.
- CabeCabe merah akan meningkatkan aliran darah di dalam tubuh sehingga dapat memastikan bahwa system reproduksi akan mendapatkan supply yang memadai. Cabe juga merangsang produksi endorphin yang dikaitkan dengan pelepasan stress sehingga mampu meningkatkan keberhasilan pembuahan.
- MaduMadu memiliki kandungan nutrisi di dalamnya sehingga dikategorikan sebagai makanan penyubur agar cepat hamil.
0 comments:
Post a Comment